Rintisan Pojok Baca Kelas di SD Negeri Waduk Patuk

Kamis, 17 Oktober 2019

bayusn

Berita

Dibaca: 1080 kali

Dalam kesempatan pendampingan layanan perpustakan keliling di SD Negeri Waduk, Desa Salam, Kecamatan Patuk pada hari Jumat, 11 Oktober 2019 sekaligus dilaksanakan monitoring perkembangan pengelolaan perpustakaan sekolah dan pojok baca di kelas. Layanan perpustakaan keliling dimulai sekitar pukul 09.15 WIB dengan petugas Roni Nugroho, S.I.Pust didampingi Budi Wahyuni, S.IP yang juga sebagai pustakawan pendamping wilayah Kecamatan Patuk. Pelaksanaan monitoring perkembangan pengelolaan perpustakaan sekolah dan pojok baca di kelas memperoleh hasil informasi bahwa Perpustakaan yang sebelumnya diletakkan di rumah dinas Kepala Sekolah yang letaknya tidak jauh dari kompleks Sekolah Dasar, pada saat dilakukan monitoring sudah tidak difungsikan lagi. Koleksi buku yang jumlahnya tidak banyak sudah dipindahkan ke dalam kelas sebagai rintisan pojok baca. Pojok baca kelas di SD Negeri Waduk baru terdapat satu lokasi kelas yang telah difasilitasi rintisan pojok baca yaitu berada di kelas 1.
Pustakawan pendamping wilayah juga melakukan diskusi serta advokasi dengan Kepala Sekolah SD Negeri Waduk Rr. Siti Zulaikhah, S.Pd., M.Pd. terkait rencana perkembangan pengelolaan perpustakaan sekolah ke depan. Disampaikan bahwa pihak sekolah sudah membuat proposal bantuan DAK gedung perpustakaan, namun sampai saat ini masih terkendala karena status sebelumnya SDN Waduk dalam data di Dapodik pusat sudah memiliki gedung perpustakaan, padahal sebenarnya hanya menempati rumah dinas Kepala Sekolah. Disampaikan juga ucapan terimakasih dari pihak sekolah atas bantuan buku yang diserahkan beberapa waktu sebelumnya kepada pihak sekolah. Bantuan buku tersebut merupakan hasil kerjasama Dinas Perpustakaan Kabupaten Gunungkidul dengan FTBM DIY dalam program Room to Read. Ke depan diharapkan perpustakaan SDN Waduk dapat dihidupkan kembali dan berkembang seperti perpustakaan Sekolah Dasar lainnya dan dapat mengikuti akreditasi dengan perolehan nilai maksimal. [Yun]

Berita Terkait

Komentar via Facebook

Kembali ke atas

Pencarian




semua download

Download

Statistik

170565

Pengunjung Hari ini : 155
Total pengunjung : 170565
Hits hari ini : 737
Total Hits : 1158112
Pengunjung Online : 5

Jajak Pendapat

Bagaimanakah tampilan website DPK?
Sangat Puas
Puas
Cukup Puas
Kurang Puas

Lihat

Aplikasi PPID

E-DHAKSINARGA

https://biologi.fkip.unpatti.ac.id/wp-content/uploads/toto-slot/ https://biologi.fkip.unpatti.ac.id/wp-content/uploads/slot-thailand/ https://biologi.fkip.unpatti.ac.id/wp-content/uploads/slot88/ https://matematika.fkip.unpatti.ac.id/wp-content/uploads/sgacor/ https://matematika.fkip.unpatti.ac.id/wp-content/uploads/sthai/ https://jerman.fkip.unpatti.ac.id/wp-content/uploads/stoto/