KUNJUNGAN TAMU STUDI BANDING BPAD DKI JAKARTA KE SMA I WONOSARI GUNUNGKIDUL DIY

Senin, 03 Desember 2018

admin

Berita

Dibaca: 1140 kali

Juara Nasional Lomba Perpustakaan Sekolah, SMA I Wonosari ternyata tidak hanya tempat rujukan  pengelolaan perpustakaan yang baik dan benar sesuai Borang (formulir instrumen pengelolaan perpustakaan), namun lebih dari itu SMA Negeri I Wonosari bisa menampilkan perpustakaan yang nyaman dalam mendukung  penumbuhan minat baca bagi pelajar di Lingkungan SMA Negeri  I Wonosari.

Keunggulan dan prestasi SMA Negeri I Wonosari tersebut membuat banyak kalangan ingin lebih dekat melihat dan belajar tentang pengelolaan dan program Perpustakaan di SMA Negeri I Wonosari.  Demikian pula dari Rombongan Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah Propinsi DKI Jakarta beberapa waktu yang lalu juga mengadakan kunjungan ke SMA Negeri I Wonosari.  Rombongan yang terdiri dari Kabid Pengembangan Perpustakaan dan Pembudayaan Kegemaran Membaca BPAD Propinsi DKI Jakarta, Kepala Wilayah Perpustakaan di 5 Wilayah yaitu Kepala Suddin Wilayah Jakarta Selatan, Jakarta Timur, Jakarta Barat, Jakarta Utara dan Jakarta Pusat serta Kasi dan Staf di Lingkungan BPAD Prop DKI Jakarta.

Tamu BPAD Prop DKI Jakarta sangat terkesan dengan gedung dan penataannya sudah menampilkan semangat literasi. Dimanapun berada selalu ada suasana literasi, di taman sekolah terdapat gazebo baca, setiap naik tangga menuju lantai dua kita menemukan pojok baca yang masing-masing diberikan tema. Ada tema tentang Lingkungan Hidup, tema pahlawan, tema pariwisata, dan sebagainya. Apalagi berada di Gedung Perpustakaan Prama Widya Pustaka, suasana Literasi semakin lekat dan memikat, penataan buku-buku di dalam rak yang berwarna-warni, kata-kata motivasi dan kelengkapan fasilitas yang nyaman untuk mendukung suasana baca di Ruang perpustakaan SMA Negeri I Wonosari.

Di akhir kunjungan Bapak Jamhuri Androfa, MM Kepala Bidang  Pengembangan Perpustakaan dan Pembudayaan Kegemaran Membaca BPAD Propinsi DKI Jakarta selaku Pimpinan Rombongan mengucapkan terimakasih kepada Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Gunungkidul, Bapak Drs. Ali Ridlo, MM beserta jajarannya yang telah mendampingi kunjungan dan juga memberikan pengalaman mendampingi pengelolaan perpustakaan selama proses akreditasi maupun lomba. Juga kepada Kepala  SMA Negeri I Wonosari yang telah berkenan menerima kunjungan Tamu BPAD Propinsi DKI Jakarta. Semoga hasil studi ini bisa menginspirasi dan diterapkan di perpustakaan wilayah Propinsi DKI Jakarta. (ADR)

Berita Terkait

Komentar via Facebook

Kembali ke atas

Pencarian




semua download

Download

Statistik

172295

Pengunjung Hari ini : 255
Total pengunjung : 172295
Hits hari ini : 1399
Total Hits : 1170912
Pengunjung Online : 4

Jajak Pendapat

Bagaimanakah tampilan website DPK?
Sangat Puas
Puas
Cukup Puas
Kurang Puas

Lihat

Aplikasi PPID

E-DHAKSINARGA

https://biologi.fkip.unpatti.ac.id/wp-content/uploads/toto-slot/ https://biologi.fkip.unpatti.ac.id/wp-content/uploads/slot-thailand/ https://biologi.fkip.unpatti.ac.id/wp-content/uploads/slot88/ https://matematika.fkip.unpatti.ac.id/wp-content/uploads/sgacor/ https://matematika.fkip.unpatti.ac.id/wp-content/uploads/sthai/ https://jerman.fkip.unpatti.ac.id/wp-content/uploads/stoto/