Sosialisasi dan Gerakan Sedekah Buku SAJISAKA 2023

Jumat, 14 Juli 2023

bayusn

Berita

Dibaca: 150 kali

Dalam rangka menggalang bantuan buku dari masyarakat untuk mendekatkan buku pada masyarakat guna pengembangan minat dan kegemaran membaca, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Gunungkidul Tahun 2023  menyelenggarakan Sosialisasi dan Gerakan Sedekah Buku SAJISAKA (Satu Jiwa Satu Pustaka) pada hari Senin 26 Juni 2023 lalu.

Peserta yang hadir dalam kegiatan tersebut adalah Disdukcapil, DPMPTPSP, Bank BPD, Bank BDG, Swalayan Pamella 9 Wonosari, 18 Bunda Literasi Kapanewon, 18 Pengurus Gerakan Pemasyarakatan Minat Baca (GPMB) Tingkat Kapanewon, Organisasi profesi (IPI, ATPUSI, GPMB Kabupaten, Duta Baca DIY, Duta Baca Gunungkidul) serta perwakilan Penerbit DIY yang diwakili lima penerbit yakni Toko Buku Gramedia, Erlangga, Elmatera, Andi Offset, Bentang Pustaka, dan Lebah Buku Group.

Sosialisasi dan Gerakan Sedekah Buku SAJISAKA dibuka oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Gunungkidul, Sri Suhartanto, S.IP., M.Si. didampingi oleh Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispussip), Sekretaris Dispussip Akirno, S.Sos., M.Si., dan Kepala Bidang Perpustakaan Baryono B. Prasetyo, S.Sos., MIP.

Sekretaris Daerah Kabupaten Gunungkidul dalam sambutan membuka acara menyampaikan apresiasi kepada Dispussip Gunungkidul karena dengan keterbatasan APBD yang ada, Dispussip telah mampu memberikan solusi keterbatasan koleksi dengan menghimpun buku-buku bacaan dalam rangka penambahan koleksi di ruang-ruang publik.

Pada paparannya, Kepala Dispussip Kabupaten Gunungkidul Kisworo, S.Pd., M.Pd. menyampaikan, bahwa Gerakan Sedekah Buku SAJISAKA merupakan gerakandonasi buku yang melibatkan peran aktif masyarakat untuk bersedekah minimal 1 atau lebih buku koleksi milik pribadi atau milik lembaga. Sedekah buku tersebut dapat dikirim melalui 5 (lima) unit kotak SAJISAKA di 5 titik lokasi, yaitu di lingkungan Sekretariat Daerah Kabupaten Gunungkidul, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu,  Bank BPD DIY Cabang Wonosari, Perpustakaan Balai Pintar Pengkol Nglipar, dan Dispussip Gunungkidul.

Tahun 2023 ada tambahan 3 (tiga) titik lokasi yaitu di Dinas Dukcapil, Bank Daerah Gunungkidul (BDG) dan Swalayan Pamella 9 Wonosari, sehingga total ada 8 titik lokasi.  Salah satu maksud dan tujuan Sosialisasi dan Gerakan Sedekah Buku SAJISAKA adalah untuk menggerakkan masyarakat dari semua lini guna mendukung Gerakan Sedekah Buku dan membantu ketersediaan buku di ruang-ruang publik khususnya di perpustakaan binaan.

Pada even Sosialisasi SAJISAKA tersebut, juga dilakukan Gerakan Sedekah Buku yang diawali oleh Sekretaris Daerah diikuti oleh Kepala Dispussip dan jajarannya, dan seluruh peserta Sosialisasi. Dari hasil Gerakan Sedekah Buku 1 hari tersebut, buku donasi yang berhasil dihimpun sejumlah total 259 eksemplar, bersumber dari donatur perorangan 76 buku dan dari 6 lembaga Penerbit diperoleh sejumlah 183 eksemplar.

Melalui gerakan SAJISAKA, permintaan bantuan buku  yang mengalir dari  perpustakaan binaan dan komunitas masyarakat akhirnya dapat dipenuhi berkat keterlibatan dan partisipasi aktif dari masyarakat donatur bekerja sama dengan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Gunungkidul dan stakeholder.

Yuk, sukseskan Gerakan Sedekah Buku SAJISAKA agar semakin banyak informasi berupa buku yang terdistribusi ke masyarakat untuk mendukung kegemaran membaca di masyarakat. (tiek).

 

Berita Terkait

Komentar via Facebook

Kembali ke atas

Pencarian




semua download

Download

Statistik

174608

Pengunjung Hari ini : 1
Total pengunjung : 174608
Hits hari ini : 1157
Total Hits : 1204969
Pengunjung Online : 1

Jajak Pendapat

Bagaimanakah tampilan website DPK?
Sangat Puas
Puas
Cukup Puas
Kurang Puas

Lihat

Aplikasi PPID

E-DHAKSINARGA